Bayi Laki dengan Surat Ditemukan di Teras Rumah Gegerkan Warga Kediri.
Warga di komplek perumahan BTN Rejomulyo, Kota Kediri, digegerkan dengan penemuan sesosok bayi berkelamin laki-laki dalam sebuah keranjang yang diletakkan di teras rumah.
Kasubag Humas Polres Kediri Kota, AKP Kamsudi menjelaskan bayi ditemukan oleh Probo Nirwono (47) di teras rumahnya di BTN Rejomulyo VI pada Jumat (21/2) pukul 21.30 Wib.
Awalnya saksi terkejut karena mendengar suara tangis bayi di teras depan rumah. Ketika membuka pintu, di teras rumahnya terdapat sebuah keranjang bayi di atas kap mobil miliknya.
"Temuan tersebut segera dilaporkan ke RT dan diteruskan ke polisi," ujarnya, Sabtu (22/2/2012).
Bayi dengan keranjang plastik warna merah muda itu diperkirakan berusia 6-10 hari. Di dalam keranjang ada perlengkapan baju bayi dan susu, serta sepucuk surat diduga dari orang tua bayi.
"Assalamualaikum mba meri amal sholih ramut dan jaga bayi saya mba, rawat dan beri kasih sayang seperti mba meramut iqbal. Besarkan dia dalam jamaah. Maaf jika saya merepotkan. Alhamdulillah," tulisan dalam surat wasiat.
Saat ini bayi tersebut dirawat di RS Bhayangkara Kota Kediri. Bayi juga dalam pengawasan polisi dan Dinas Sosial setempat. Polisi sendiri masih melakukan penyelidikan terkait kasus ini.
"Kasusnya telah didalami dan masih proses penyelidikan," tandasnya.
Kasubag Humas Polres Kediri Kota, AKP Kamsudi menjelaskan bayi ditemukan oleh Probo Nirwono (47) di teras rumahnya di BTN Rejomulyo VI pada Jumat (21/2) pukul 21.30 Wib.
Awalnya saksi terkejut karena mendengar suara tangis bayi di teras depan rumah. Ketika membuka pintu, di teras rumahnya terdapat sebuah keranjang bayi di atas kap mobil miliknya.
"Temuan tersebut segera dilaporkan ke RT dan diteruskan ke polisi," ujarnya, Sabtu (22/2/2012).
Bayi dengan keranjang plastik warna merah muda itu diperkirakan berusia 6-10 hari. Di dalam keranjang ada perlengkapan baju bayi dan susu, serta sepucuk surat diduga dari orang tua bayi.
"Assalamualaikum mba meri amal sholih ramut dan jaga bayi saya mba, rawat dan beri kasih sayang seperti mba meramut iqbal. Besarkan dia dalam jamaah. Maaf jika saya merepotkan. Alhamdulillah," tulisan dalam surat wasiat.
Saat ini bayi tersebut dirawat di RS Bhayangkara Kota Kediri. Bayi juga dalam pengawasan polisi dan Dinas Sosial setempat. Polisi sendiri masih melakukan penyelidikan terkait kasus ini.
"Kasusnya telah didalami dan masih proses penyelidikan," tandasnya.