Kocak, Dibujuk Sebungkus Rokok, Pria Patah Hati di Padang Gagal Bunuh Diri
Padang – Petugas BPBD Padang dibantu seorang pengemudi ojek online berhasil menyelamatkan pemuda patah hati di Padang yang nyaris bunuh diri. Pria bernama Bobi (32) itu urung lompat dari atas Jembatan Andalas setelah diiming-imingi akan dikasih rokok.
Petugas dari BPBD Padang, Rico mengatakan, proses negosiasi awalnya memang alot. Namun akhirnya korban Bobi bersedia turun, dibantu dengan seorang pengemudi ojek online (ojol).
“Kami tadi dibantu juga dengan rekan ojek online mengevakuasi korban,” kata Rico seperti dilansir iNews, Senin (17/2/2020) kemarin.
Pelaku yang tampak takut dengan ketinggian ini memang sedari awal ragu-ragu untuk melompat, sehingga petugas membujuknya dengan rokok dan uang Rp50.000 bila bersedia turun dari jembatan.
Evakuasi yang berlangsung pada Sabtu (15/2/2020) kemarin itu menjadi tontonan warga sekitar. Bobi diduga nekat naik ke tiang jembatan dan hendak terjun ke sungai dari ketinggian 20 meter itu karena masalah putus cinta.
“Ketinggiannya dari atas jembatan ke bawah sungai itu sekitar 20 meter,” ujar Rico.
Petugas dari BPBD Padang, Rico mengatakan, proses negosiasi awalnya memang alot. Namun akhirnya korban Bobi bersedia turun, dibantu dengan seorang pengemudi ojek online (ojol).
“Kami tadi dibantu juga dengan rekan ojek online mengevakuasi korban,” kata Rico seperti dilansir iNews, Senin (17/2/2020) kemarin.
Pelaku yang tampak takut dengan ketinggian ini memang sedari awal ragu-ragu untuk melompat, sehingga petugas membujuknya dengan rokok dan uang Rp50.000 bila bersedia turun dari jembatan.
Evakuasi yang berlangsung pada Sabtu (15/2/2020) kemarin itu menjadi tontonan warga sekitar. Bobi diduga nekat naik ke tiang jembatan dan hendak terjun ke sungai dari ketinggian 20 meter itu karena masalah putus cinta.
“Ketinggiannya dari atas jembatan ke bawah sungai itu sekitar 20 meter,” ujar Rico.