Potongan Kaki Manusia Ditemukan di Jalan Tol Ngawi-Kertosno, Kondisinya Sudah Membusuk
Sepotong kaki manusia sebelah kanan ditemukan di pinggir ruas jalan Tol Ngawi-Kertosono KM 670-200 di jalur B, Senin (17/6/2019) pagi.
Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Bambang Sukmo Wibowo, menuturkan, potongan kaki manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh petugas kebersihan jalan tol, sekitar pukul 09.00 WIB.
"Saat ini masih ditangani pihak polsek dan polres. 670-200 jalur B, masuk wilayah Jombang. Ditemukan tadi sekitar pukul 09.00 WIB, ditemukan petugas kebersihan tol," kata AKBP Bambang Sukmo Wibowo, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (17/6/2019) siang.
Dia menuturkan, saat ditemukan, kondisi kaki manusia sebelah kanan itu sudah hancur dan membusuk.
Diperkirakan tulang kaki tersebut sudah sekitar seminggu.
"Satu saja, sebelah kanan. Kondisinya, gak utuh, bagian paha sudah tinggal tulang, yang kelihatan dagingnya tinggal telapak kakinya saja, kalau yang lainnya tinggal kelihatan tulangnya saja," imbuhnya. (Surya/Rahadian Bagus)
Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Bambang Sukmo Wibowo, menuturkan, potongan kaki manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh petugas kebersihan jalan tol, sekitar pukul 09.00 WIB.
"Saat ini masih ditangani pihak polsek dan polres. 670-200 jalur B, masuk wilayah Jombang. Ditemukan tadi sekitar pukul 09.00 WIB, ditemukan petugas kebersihan tol," kata AKBP Bambang Sukmo Wibowo, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (17/6/2019) siang.
Dia menuturkan, saat ditemukan, kondisi kaki manusia sebelah kanan itu sudah hancur dan membusuk.
Diperkirakan tulang kaki tersebut sudah sekitar seminggu.
"Satu saja, sebelah kanan. Kondisinya, gak utuh, bagian paha sudah tinggal tulang, yang kelihatan dagingnya tinggal telapak kakinya saja, kalau yang lainnya tinggal kelihatan tulangnya saja," imbuhnya. (Surya/Rahadian Bagus)